Yudisium Profesi Ners 2020 di Tengah Kondisi New Normal

Institusi
Sebanyak 49 mahasiswa Progran Studi Ners melaksanakan proses yudisium di tengah kondisi normal baru (new normal) pandemi Covid-19 pada Sabtu, 27 Juni 2020 di Aula STIKes Hamzar. Yudisium ini dihadiri oleh  Ketua STIKes Hamzar, para Wakil Ketua STIKes,  LPM, Ka.Prodi Ners beserta beberapa perwakilan dosen. Mengingat kegiatan ini berlangsung di tengah normal baru pandemi Covid-19, maka  yudisium kali ini dibagi menjadi 2 (dua) sesi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, diantaranya sebelum memasuki ruangan para peserta wajib melakukan cuci tangan dan memakai hand sanitizer, serta melakukan pengecekan suhu tubuh kepada seluruh hadirin. Selalu memakai masker dan mengatur jarak fisik juga diterapkan selama proses yudisium berlangsung. (Ag)  
Read More

Lowongan Dosen dan Tenaga Kependidikan STIKes Hamzar 2020

Lowongan Kerja
Persyaratan Umum : 1. Laki-laki / Perempuan 2. Pendidikan minimal S2 untuk dosen, minimal S1 untuk tenaga kependidikan 3. Usia maksimal S2 = 35 tahun, S3 = 40 tahun 4. IPK minumum 3,00 5. Berkemampuan bahasa inggris secara aktif 6. Memiliki kemampuan adaptasi dan dapat bekerja secara tim. Persyaratan Administrasi : -Pasfoto warna 4x6 (2 lembar) -Daftar riwayat hidup / curiculum vitae -FC legalisir ijazah dan transkip nilai S1 dan S2 -FC KTP -SKCK -Surat keterangan sehat jasmani dan rohani -Surat keterangan pernah bekerja (bagi yang sudah pernah bekerja) -Sertifikat keahlian atau profesi. Kualifikasi khusus dosen : -Magister Kebidanan -Magister Kesehatan -Magister Keperawatan Kualifikasi khusus tenaga kependidikan: -S1 Ilmu Perpustakaan -S1 Administrasi -S1 Keperawatan + profesi -D4/S1 Kebidanan Lamaran ditujukan kepada : Kepala Biro Administrasi Umum dan Kepegawaian STIKES HAMZAR…
Read More

Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Pengajuan Tahun 2019 untuk Pendanaan Tahun 2020

Pengumuman Mahasiswa
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) adalah kegiatan di bawah Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi untuk meningkatkan kreativitas dan inovasi berlandaskan penguasaan sains dan teknologi. Program ini memberi kesempatan berupa pemberian dana kepada Mahasiswa untuk mengajukan proposal PKM 5 Bidang (PKM-P, PKM-M, PKM-K, PKM-T, PKM-KC), PKM-AI, PKM-GT dan PKM-GFK pelaksanaan tahun 2020 dengan waktu penerimaan tanggal 25 November s.d 20 Desember 2019 pukul 23.59 WIB. Bagi Mahasiswa yang akan mengajukan proposal PKM silahkan menghubungi Wakil Ketua III Bidang kemahasiswaan STIKes Hamzar  untuk mendapatkan pembimbingan dari dosen pendamping. Diharapkan mahasiswa STIKes Hamzar dapat berkontribusi dengan baik dalam pelaksanaan PKM yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi. Info lebih lanjut di www. Terima Kasih. Lampiran : Surat Pengumuman Penerimaan Proposal PKM 2020 Buku Panduan PKM 2020
Read More

Donor Darah

Institusi
STIKes Hamzar bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Lombok Timur adakan kegiatan Ayo Donor Darah untuk mengajak sivitas akademika STIKes Hamzar dan masyarakat umum melakukan donor darah. Kegiatan dilaksanakan Senin Sore, 14 Oktober 2019 di lantai 1 STIKes Hamzar. Para mahasiswa dan dosen STIKes Hamzar menyambut baik kegiatan ini dengan turut berpartisipasi melakukan donor darah. Masyarakat sekitar juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Read More